get app
inews
Aa Read Next : Prakiraan Cuaca Kota Banjar dan Sekitarnya, Kamis 11 April 2024: Pagi Hari Berawan  

2 Orang Warga Kota Banjar Tewas usai Pesta Miras

Sabtu, 04 November 2023 | 18:36 WIB
header img
2 Orang Warga Kota Banjar Tewas usai Pesta Miras. Foto: Ilustrasi/Istimewa

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Sebanyak dua orang warga Kota Banjar, Jawa Barat, tewas usai pesta minuman keras (miras).

Kedua orang tersebut meninggal diduga akibat kebanyakan mengkonsumsi miras oplosan.

Menurut rekan korban, Dede Gintara, berdasarkan informasi yang diterimanya, kedua korban awalnya datang ke tempat hajatan. Ada sekitar 15 orang termasuk korban diduga mengkonsumsi miras.

"Setelah pada minum, beberapa orang di sana merasakan sakit, lalu dilarikan ke Puskesmas Pataruman 2,"kata Dede, Sabtu (4/11/2023).

Lanjut dia, kemudian pada Sabtu, 4 November 2023, ada dua orang yang meninggal dunia yang masing-masing berinsial AB (48) dan Y (52) warga Batulawang, Kota Banjar.

"Ada satu lagi berinisial EH (45), korban satu lagi sekarang di rawat di RSUD," ucapnya.

Informasi yang diterimanya, kedua korban yang meninggal dunia dan satu dirawat ini melakukan pesta meras bersama beberapa orang lainnya.

"Katanya yang pesta miras ada 15 orang semuanya, tapi belum pasti, itu biar APH aja yang menangani,"tuturnya.

Dede pun belum mengetahui secara pasti terkait penyebab dua rekannya meninggal. Ia mengaku mengetahui hal itu setelah mereka pesta miras.

"Gak tau sih, cuma mereka sudah minum diduga miras, meninggalnya diduga karena minuman keras," kata Dede.

Ia mengatakan, sebelum peristiwa maut ini terjadi dirinya sempat menasehati rekannya untuk mengurangi menginsumsi miras.

"Saya pernah ingatkan agar korban kurangi konsumsi yang begituan (miras)," terangnya.

Aparat desa di lokasi kejadian belum mengetahui

Kepala Desa Karyamukri, Fikri Aditya mengatakan, pihaknya semula tidak mengetahui adanya kejadian tersebut.

Ia mengaku baru mengetahui setelah ada kabar dari warga bahwa ada orang yang meninggal dunia usai pesta miras.

Saat ini pihaknya tengah melakukam pengecekan terkait informasi bahwa pesta miras itu dilakukan oleh warga lainnya.

"Saya sekarang juga lagi cek untuk antisipasi bila mana ada warganya yang sakit karena terlibat bersama korban waktu kejadian akan dilarikan ke rumah sakit," tuturnya.

Terkait pesta miras itu dilakukan di acara hajatan, Fikri belum bisa memastikan karena acara hajatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (1/11/2023).

"Belum tentu saat hajat karena hajat itu hari Kamis,"katanya.

Dalam hal ini Fikri juga mengimbau kepada semua warga agar dapat menjauhi miras karena itu bisa berakibat fatal.

"Janganlah konsumsi minuman keras, apalagi oplosan, itu bisa bahaya dan mengakibatkam hal-hal yang tidak diinginkan seperti yang sekarang terjadi," pungkasnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut