get app
inews
Aa Text
Read Next : Pj Wali Kota Tasikmalaya Hadiri Penilaian AJEG Jabar 2024 dengan Program Inovatif MUSAPAHAH

Warga Perum Graha Siliwangi Tasikmalaya Resah, Ular Sanca Sepanjang 7 Meter Berkeliaran di Pemukiman

Jum'at, 01 April 2022 | 02:17 WIB
header img
Warga Perum Graha Siliwangi Tasikmalaya Resah, Ular Sanca Sepanjang 7 Meter Berkeliaran di Pemukiman. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Ist)

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Warga Perumahan Graha Siliwangi, Kelurahan Mangkubumi, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, diresahkan dengan keberadaan ular Sanca sepanjang lebih kurang 7 meter yang berkeliaran di areal pemukiman.

Ular Sanca tersebut menampakan diri di sungai yang berada di sekitar perumahan dan masuk ke selokan air sekitar rumah warga.

Salah seorang warga perumahan Graha Siliwangi, Sani Ahmad Hasani (38) mengatakan, ular yang diperkirakan sebesar pahan betis orang dewasa tersebut naik dari sungai melalui selokan pembuangan air yang berada di samping kolam warga.

“Warga sudah resah dan takut dengan kemunculan ular Sanca berukuran besar ini. Panjangnya sekitar 7 meter,” ujar Sani, Jumat (1/4/2022).


Ular Sanca masuk ke lubang samping pipa pembuangan air di perumahan Graha Siiwangi, Mangkubumi, Kota Tasikmalaya. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Ist)

Ia menuturkan, ular Sanca tersebut muncul pada malam hari seperti Jumat (1/4/2022) dini hari, ular tersebut terlihat di sungai kemudian masuk ke selokan dan lubang di samping pipa pembuangan air.

“Ularnya sangat besar dan agresif. Kain handuk yang digunakan menutup kepalanya juga sampai sobek digigit. Warga gak berani untuk menangkapnya,” kata dia.

Menurutnya, ada juga ular Sanca lainnya seukuran 2 jari orang dewasa yang diduga anak dari ular Sanca berukuran besar dengan panjang sekitar 7 meter.

“Ular yang kecilnya juga ada, mungkin anaknya. Baru satu yang ditangkap,” tuturnya.

Sani menjelaskan, sebelumnya warga juga pernah menangkap ular Sanca Batik berukuran 4 meter di selokan samping rumah warga.

“2 hari lalu warga menangkap yang panjangnya 4 meter. Jari tangan saya sempat digigit waktu mau menangkap kepalanya,” tandasnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut