get app
inews
Aa Text
Read Next : Lansia di Kota Banjar Gantung Diri, Diduga Stres akibat Penyakit

Efisiensi Anggaran jadi Kendala Perbaikan Jalan di Kota Banjar

Selasa, 15 April 2025 | 17:11 WIB
header img
Efisiensi anggaran dari pemerintah pusat berdampak sangat signifikan terhadap infrastruktur di Kota Banjar, Jawa Barat. Foto: istimewa

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Efisiensi anggaran dari pemerintah pusat berdampak sangat signifikan terhadap infrastruktur di Kota Banjar, Jawa Barat.  Salah satu pembangunan infrastruktur yang terdampak akibat efisiensi anggaran yaitu perbaikan jalan.

"Tahun ini, anggaran dari pusat untuk pembangunan infrastruktur di pangkas dari pusat. Termasuk untuk perbaikan jalan," kata Sekretaris Daerah Kota Banjar, Soni Harison saat ditemui, Selasa (15/4/2025).

Meski demikian, Soni mengatakan bahwa untuk pemeliharaan jalan akan tetap ada untuk tahun 2025."Kalau pemeliharaan jalan kita (Kota Banjar) ada," ujarnya.

Ia mengatakan bahwa saat ini Pemerintah Kota Banjar telah merampungkan efisiensi. Dari hasil efisiensi terkumpul anggaran sebesar Rp15,3 miliar.

Soni menyebutkan hasil efisiensi dan rasionalisasi anggaran ini nantinya akan dialihkan ke sektor-sektor prioritas seperti pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, infrastruktur dan sektor lainnya.

"Dari efisiensi ini memang ada banyak pergeseran yang harus disesuaikan dengan visi misi presiden, gubernur dan kepala daerah. Namun inshaa allah hal ini tidak akan mempengaruhi pelayanan publik yanv sudah berjalan serta oembangunan Kota Banjar kedepannya," pungkasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut