"Seperti yang dibilang Pak Ganjar. Kalau kita sudah pada rel yang benar lalu diganggu, tabrak!" tegas Oktafiandi.
Jurkamnas TPN Ganjar-Mahfud ini juga mengingatkan tentang komitmen pasangan Ganjar-Mahfud terhadap petani. Mereka berjanji akan menghapus kredit macet petani jika terpilih sebagai pemenang Pilpres 2024.
"Kredit macet akan diputihkan, dihapus agar petani tidak punya utang pada negara. Kalkulasi kredit macet di tangan petani sangat kecil dibandingkan dengan jumlah uang negara yang dikorupsi," ungkap Oktafiandi.
Program hapus kredit macet petani merupakan salah satu dari 21 program unggulan Ganjar-Mahfud untuk mengurangi beban ekonomi petani.
Dalam kesempatan yang sama, Bunda Ika menyoroti program pro-UMKM dan perempuan yang diusung oleh Ganjar-Mahfud.
Pasangan ini berkomitmen untuk mewujudkan legislasi yang mendukung lapangan pekerjaan bagi perempuan, memastikan lingkungan kerja yang ramah bagi perempuan, dan memberikan jaminan kesehatan untuk pekerja home industry melalui keikutsertaan BPJS Ketenagakerjaan.
Selain itu, Ganjar-Mahfud juga akan menempatkan seorang psikolog di setiap puskesmas untuk menangani kesehatan mental perempuan, anak, dan masyarakat umum.
Mereka berkomitmen membentuk satuan tugas pencegahan dan penanganan kekerasan seksual di lembaga pendidikan serta meningkatkan keterwakilan gender dalam keanggotaan Badan Perwakilan Desa (BPD).
Dengan kegiatan ini, TPN Ganjar-Mahfud terus memperkuat basis dukungan dan menghadirkan program-program yang diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat.
Editor : Asep Juhariyono