get app
inews
Aa Read Next : Warga Kota Banjar Gembira Terima Bantuan Sembako dari Polisi

Inovasi Pengelolaan Sampah di Kota Banjar melalui Program KamiSama

Kamis, 30 November 2023 | 07:23 WIB
header img
Inovasi Pengelolaan Sampah di Kota Banjar melalui Program KamiSama. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Budiana Martin

Menurutnya, program KamiSama di Banjar mampu mengelola sampah sebanyak 10 ton per hari, mengubahnya menjadi biokonversi, arang, dan pupuk. 

Ini merupakan inovasi yang luar biasa untuk keberlanjutan kehidupan manusia, meskipun pengelolaan KamiSama baru mencapai 20 persen, sisanya menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA), setidaknya sudah dapat ditekan.

"Produksi sampah yang menuju TPA harus kita tekan, jangan sampai menumpuk di sana, melainkan diolah menjadi bermanfaat di KamiSama," tambahnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Jawa Barat, Prima Mayaningtyas, mengatakan, KamiSama ini merupakan pilot projek yang sangat baik dalam upaya pengolahan sampah. Inovasi ini tidak hanya mengatasi masalah sampah, tetapi juga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang terlibat dalam pengelolaannya karena menghasilkan hasil yang bernilai.

"Ini akan menjadi contoh bagi Provinsi Jawa Barat dan juga nasional. Kami mencari peluang agar inovasi ini dapat diterapkan di Jawa Barat," kata Prima.

Salah satu pihak yang terlibat dalam program KamiSama,Eka Santosa, menyampaikan, persoalan sampah merupakan tanggung jawab bersama, dan saat ini tidak ada lagi istilah pengangkutan sampah.

"Kehadiran KamiSama ini bertujuan untuk mengubah cara berpikir masyarakat dalam mengelola sampah," ucap Eka. 

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut