get app
inews
Aa Text
Read Next : Personel Lantas Polsek Cihideung Amankan Jalan Sehat HUT ke-23 Kota Tasikmalaya Tingkat Kecamatan

Polsek Cihideung Bersama Satgas Tasik Resik Bersihkan Sampah di TPS Liar

Minggu, 08 Januari 2023 | 15:51 WIB
header img
Polsek Cihideung Bersama Satgas Tasik Resik Bersihkan Sampah di TPS Liar. Foto: Polsek Cihideung

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Personel Polsek Cihideung Polres Tasikmalaya Kota bersama babinsa dan unsur lainnya dari organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Tasikmalaya melakukan bersih-bersih sampah yang menumpuk di tempat pembuangan sampah (tps) liar. 

Sampah-sampah yang berada di tps liar di Jalan HZ Mustofa, Jalan Lukmanul Hakim, Jalan Pertanian, Jalan Cieunteung, Jalan Yudanegara, dan Jalan Nagarawangi, dibersihkan petugas gabungan yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Tasik Resik. 

"Kami bersinergi dengan unsur OPD di lingkungan Kecamatan Cihideung bersama-sama membersihkan sampah dari tps liar melaksanakan program Tasik Resik," ujar Kompol Cecep, Minggu (8/1/2023).

Menurutnya, pembersihan sampah-sampah di tps liar dilakukan secara serentak dengan membagi tim sesuai dengan wilayah kerja dari para bhabinkamtibmas. 

"Ada beberapa titik tps liar yang kita bersihkan. Ini dalam upaya menjaga kebersihan Kota Tasikmalaya dari sampah yang dibuang di tps liar," ujarnya. 

Ia menuturkan, pembersihan sampah di tps-tps liar dilakukan secara manual, yakni menggunakan cangkul atau diambil langsung dengan tangan. 

"Kita bersihkan dengan manual. Dengan memakai sarung tangan, sampah-sampah dimasukan ke kantong untuk nantinya dibawa ke tempa pembuangan akhir sampah (TPAS) di Ciangir, Tamansari," ucapnya. 

Ia menambahkan, pihaknya juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan dan meminta agar sampah dibuang pada tempat-tempat yang telah disediakan oleh pemerintah yakni ke tps resmi. 

"Semua harus bergerak dan sadar untuk tidak membuang sampah sembarangan," pungkasnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut