TASIKMALAYA, iNews.id – Lansia yang divaksin Covid di Mapolsek Tawang, Polres Tasikmalaya Kota, sumeringah. Betapa tidak, usai disuntik vaksin Covid, mereka dihadiahi satu paket beras seberat 5 kilogram (kg).
Hadiah paket beras tersebut sengaja disiapkan Polsek Tawang untuk para lansia yang menjalani vaksinasi di Mapolsek Tawang, Sabtu (13/11/2021).
Kapolsek Tawang Ipda Wawan Setiawan mengatakan, pihaknya menyiapkan sedikitnya satu ton beras yang sudah dikemas dalam kemasan 5 kg.
“Alhamdulillah ada bantuan dari pengusaha tekstil Azad untuk para lansia yang hari ini divaksin,” ujar Wawan.
Kata dia, kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di Mapolsek Tawang ini bekerjasama dengan pihak TNI, Kecamatan Tawang, dan Puskesmas Kahuripan.
“Hari ini kita lakukan vaksinasi bagi warga Tawang yang belum divaksin terutama para lansia. Vaksinasi sekaligus baksos,” kat dia.
Wawan menuturkan, percepatan vaksinasi Covid di Kota Tasikmalaya dilakukan secara masif khususnya untuk kalangan lansia yang capaian vaksinasinya masih di bawah 40 persen.
“Untuk menurunkan level PPKM kan salah satunya capaian vaksinasi lansia 40 persen,” ucapnya.
Ia menjelaskan, untuk mencapai target vaksinasi lansia 40 persen, pihaknya mengerahkan personel bhabinkamtibmas dibantu babinsa dan petugas dari kelurahan.
“Kita jemput bola lansia yang belum divaksin. Mudah-mudahan Kota Tasikmalaya bisa segera turun level dari PPKM level 3 ke PPKM level 2,” katanya.
Lebih jauh Wawan mengatakan, sejauh ini antusias masyarakat untuk divaksin di wilayah hokum Polsek Tawang cukup tinggi. Hal tersebut terbukti dengan banyaknya lansia yang bersedia divaksin di Mapolsek Tawang.
“Alhamdulillah, dari target 200 orang, masyarakat yang datang untuk vaksin lebih dari 150 orang,” ungkap Wawan.
Perwira pertama berpangkat Inspektur Dua tersebut menambahkan, dalam kegiatan vaksinasi ini pihaknya juga memberikan hadiah 3 unit kompor gas bagi lansia yang beruntung.
“Doorprizenya kita sediakan kompor gas dengan cara diundi,” pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono