get app
inews
Aa Text
Read Next : VIDEO: ini Alasan Polisi Lanjutkan Proses Hukum Dugaan Kekerasan Terhadap Anak di SMAN 1 Tasikmalaya

Film Arul Segera Tayang di XXI, Kisah Nyata ABH Jadi Anak Asuh Polres Tasikmalaya. Ini Sinopsisnya

Rabu, 20 April 2022 | 01:06 WIB
header img
Film Arul Segera Tayang di XXI, Kisah Nyata ABH Jadi Anak Asuh Polres Tasikmalaya. Ini Sinopsisnya. (Foto: Istimewa)

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Film Arul segera tayang di XXI. Warga Kabupaten Tasikmalaya terutama warga Kecamatan Salawu tentunya masih ingat dengan Arul (13), anak yang berhadapan dengan hukum (ABH) lantaran diduga melakukan pencurian di kampungnya.

Kisah Arul yang dituding mencuri uang senilai Rp1,2 juta dan sempat dihakimi massa ini diangkat dalam sebuah film layar lebar dan akan segera tayang di XXI.

Alasannya Arul muncuri sungguh miris. Ia terpaksa mencuri untuk membeli handphone agar bisa mengikuti pelajaran disaat lagi musim belajar daring dampak dari pandemi Covid-19.

Kapolres Tasikmalaya AKBP Rimsyahtono mengatakan, Arul itu adalah Anak Berhadapan dengan Hukum (ABH) lebih spesifiknya adalah anak yang berkonflik dengan hukum. Anak yang diduga melakukan tindak pidana.

“Ia di Kampungnya dituduh mencuri dan memang ia mengakui melakukan dua kali pencurian karena untuk membeli handphon karena saat itu lagi musimnya belajar daring. Jadi harus punya handphone untuk bisa mengikuti pelajaran di sekolah,” ujar Rimsyahtono kepada wartawan, saat buka puasa bersama di Mapolres Tasikmalaya belum lama ini.

Dikatakan dia, Arul akhirnya ditangkap warga, dihakimi, diamuk massa dan diarak ke kantor polisi. “Karena memang ini anak yang mendapatkan perlakuan khusus kemudian kerugiannya juga di bawah Rp2,5 juta termasuk tindak pidana ringa (tipiring), maka kita adakan perdamaian,” kata kapolres.

“Warga mau diajak damai, tapi dengan syarat anak ini tidak boleh kembali ke kampungnya,” sambung Rimsyahtono.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut