Penanaman jagung ini tidak hanya bertujuan memenuhi kebutuhan pangan, tetapi juga membuka peluang ekonomi bagi warga setempat.
Dengan hasil panen yang melimpah, masyarakat diharapkan mampu menciptakan nilai tambah melalui diversifikasi produk berbasis jagung.
“Kolaborasi lintas sektor ini menjadi bukti bahwa langkah konkret pemerintah dan Polri dapat membawa perubahan positif, baik di bidang pangan maupun kesejahteraan,” tambah Kapolres.
Program Ketahanan Pangan di Desa Cimari ini menjadi salah satu strategi mendukung swasembada pangan nasional.
Selain meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil pertanian, program ini juga diharapkan memperkuat ketahanan pangan sebagai landasan menuju Indonesia yang mandiri, sejahtera, dan berdaya saing global pada 2045.
Dengan semangat kebersamaan, Polres Ciamis dan masyarakat optimis dapat berkontribusi dalam pembangunan bangsa yang lebih baik.
Editor : Asep Juhariyono