TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Bakal calon presiden (Bacapres) dari Partai Perindo, Ganjar Pranowo, mengawali hari dengan kunjungan ke kawasan Pamijahan, Kecamatan Bantarkalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin (9/10/2023).
Pada pukul 14. 00 WIB hingga pukul 15.30 WIB, Ganjar Pranowo diagendakan melakukan sowan ke KH. Endang Ajidin dan berziarah ke makam Syekh Abdul Muhyi.
Setelah kunjungan ke Pamijahan, Ganjar Pranowo akan melanjutkan perjalanan ke Pondok Pesantren Miftahul Huda Manonjaya pada pukul 17.30 WIB hingga 19.30 WIB.
Di sana, Ganjar Pranowo menyambangi Ponpes Miftaful Huda melaksanakan Sholat Maghrib berjamaah bersama santri dan pengurus pesantren.
Pada kesempatan tersebut, Ganjar Pranowo juga diagendakan menyantap makan malam bersama para pengurus dan santri Ponpes Miftahul Huda.
Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda intensif Ganjar Pranowo dalam merapatkan diri dengan masyarakat dan tokoh agama di berbagai daerah.
Dalam setiap kunjungan, beliau berkomitmen untuk mendengarkan aspirasi masyarakat serta berdialog langsung dengan mereka.
Semangat untuk membangun Indonesia yang lebih baik dan berkeadilan terlihat nyata dalam setiap langkah Ganjar Pranowo dalam menghadapi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Editor : Asep Juhariyono