get app
inews
Aa Text
Read Next : Gagal Melaju ke Final Piala Asia U-23, Timnas Indonesia Masih Miliki Kesempatan Tampil di Olimpiade

Tampil Derminasi Tinggi dan Kerja Keras, Timnas Indonesia Bantai Myanmar 4-1

Jum'at, 26 November 2021 | 10:51 WIB
header img
Timnas Indonesia membantai Myanmar 4-1 pada laga uji coba di Turki, Kamis (25/11/2021) malam WIB.

Usai unggul, Evan dan kawan-kawan sempat ditekan Myanmar. Namun, pertahanan terlihat tampil cukup solid. Menariknya, transisi menyerang lewat serangan balik yang dibangun sangat bagus.

Terpantau menit ke-11, serangan balik skuat asuhan Shin Tae-yong berjalan dengan ciamik. Berawal dari umpan terobosan Alfeandra Dewangga dari tengah lapangan, Irfan Jaya berhasil lolos dari jebakan offside dan melakukan penyelesaian yang gemilang untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Timnas Myanmar sedikit merepotkan usai tertinggal 0-2. Mereka sejatinya memiliki peluang emas guna mempersempit kedudukan pada menit ke-30. Namun, tendangan tersebut masih terbilang lemah bagi Muhammad Riyandi.


Timnas Indonesia melumat Myanmar dengan skor telak 4-1 dalam laga uji coba.(Foto:Twitter/PSSI)

Meski ditekan, serangan balik yang dilancarkan selalu berbahaya. Terbukti, Witan berhasil mencetak gol lewat skema yang sama pada menit ke-33. Ia berhasil melesatkan tembakan meski ditempel ketat oleh pemain bertahan lawan.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut