Cara Membuat BPJS Kesehatan 2022 Melalui WhatsApp
Kamu juga dapat membuat BPJS kesehatan melalui WhatsApp dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
1. Mencari tahu nomor handphone Pandawa (chat assistant kantor BPJS sesuai dengan wilayah tempat tinggalmu), lalu simpan nomor chat assistant JKN tersebut.
2. Setelah itu, buka aplikasi WhatsApp di gadget kamu untuk cara membuat BPJS Kesehatan
3. Ketik ‘Menu’, lalu kirimkan pada kolom chat.
4. Nomor BPJS online akan membalas dengan beberapa pilihan menu.
5. Pilih dan ketik angka 6 untuk menu Layanan Pandawa, dan kirimkan.
6. Nomor BPJS online akan membalas dengan mengirimkan nomor layanan Pandawa.
7. Kemudian, lanjutkan dengan mengirimkan pesan ke nomor Pandawa tersebut.
8. Setelah itu, isi formulir yang disediakan oleh Pandawa.
9. Pilih menu pendaftaran baru untuk pembuatan JKN-KIS baru.
10. Lalu, pilih jenis kepesertaan yang tersedia.
11. Isi kolom yang telah disediakan sampai selesai.
12. Kemudian, unggah persyaratan yang telah dipersiapkan sebelumnya.
13. Setelah itu, ikuti proses cara membuat BPJS Kesehatan hingga selesai.
Selain itu, perlu diingat bahwa kamu juga dapat memperoleh informasi seputar pembuatan BPJS kesehatan secara lengkap dengan menghubungi care center di nomor 1500 400.
Itulah cara membuat BPJS kesehatan yang dapat kamu ikuti dengan tanpa ribet dan tanpa antre. Jangan lupa untuk membuat BPJS kesehatan ya!
Editor : Asep Juhariyono