get app
inews
Aa Text
Read Next : Ganti Nama Jadi SNBP dan SNBT, Cek Bedanya dengan SNMPTN & SBMPTN

Intip 5 Universitas Negeri dengan Biaya Kuliah Termurah, Bisa Dijadikan Pilihan 

Rabu, 07 September 2022 | 12:23 WIB
header img
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Foto/DOk/Humas UNY

JAKARTA, iNewsTasikmalaya.id – Bagi para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan kuliah di perguruan tinggi, biasanya mereka akan mempertimbangkan jurusan dan universitas yang sesuai dengan mintanya.

Selain kedua faktor tersebut, biaya pendidikan atau Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang diberlakukan oleh perguruan tinggi juga akan menjadi bahan pertimbangan bagi para calon mahasiswa baru dalam memilih kampus yang sesuai.

UKT merupakan sistem pembayaran yang diberlakukan di seluruh Perguruan Tinggi Negeri (PTN). UKT ini dibayar oleh mahasiswa per semester dan telah disubsidi oleh pemerintah. Biaya kuliah yang harus dibayar jumlahnya berbeda-beda disesuaikan dengan kondisi perekonomian orang tua mahasiswa tersebut.   

Berdasarkan Kepmenristekdikti RI Nomor 194/M/KPT/2019 Tentang Biaya Kuliah Tunggal dan Uang Kuliah Tunggal Pada Perguruan Tinggi Negeri di Lingkungan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Tahun Angkatan 2019, berikut deretan kampus negeri dengan biaya kuliah termurah.

1. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Universitas pertama yang memiliki biaya kuliah murah adalah Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Biaya kuliah di UNY dihitung dengan mempertimbangkan tingkat kemampuan ekonomi orang tua dari setiap mahasiswa.

UKT yang ada pada UNY terbagi dalam tujuh golongan. Namun, mahasiswa UNY yang masuk melalui jalur mandiri dikenakan UKT minimal golongan III ditambah dengan pembayaran Uang Pangkal Pengembangan Akademik (UPPA).

UKT termurah ada pada golongan I yaitu sebesar Rp500.000.

Sedangkan golongan tertinggi ada pada golongan VII dan besarannya tergantung dari masing-masing prodi, yang dimulai dari Rp4.940.000 hingga Rp5.645.000.

2. Universitas Trunojoyo

Universitas Trunojoyo merupakan salah satu universitas negeri yang ada di Jawa Timur. Universitas ini mempunyai tujuh fakultas, yaitu Fakultas Hukum, Ekonomi & Bisnis, Pertanian, Teknik, Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya, Keislaman, dan Ilmu Pendidikan.

Semua fakultas yang ada di Universitas Trunojoyo memiliki besaran golongan UKT yang sama.

Pembagian UKT di universitas ini terbagi dalam enam golongan, di mana UKT terendah sebesar Rp500.000 dan UKT tertinggi sebesar Rp3.000.00.

3. Universitas Terbuka (UT)

Universitas Terbuka (UT) merupakan salah satu univeristas negeri termuda di Indonesia. Peralihan UT menjadi Perguruan Tinggi Negeri disepakati oleh enam kementerian, yaitu Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kementerian Keuangan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek), Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Kementerian Sekretariat Negara, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan pada 6 April 2022.

Selain menjadi univeritas negeri termuda, universitas yang telah berdiri sejak 1984 ini menjadi salah satu universitas negeri dengan biaya kuliah termurah.

Besaran biaya UKT di UT berkisar dari Rp500.000 hingga Rp2.200.000 per semester.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut