TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Kota Tasikmalaya gencar melakukan pengawasan dan pemantauan ke tempat-tempat yang ditenggarai adanya praktik pungli.
Ketua Satgas Saber Pungli Kota Tasikmalaya Kompol Agus Syafrudin mengatakan, sesuai dengan perintah presiden untuk melakukan saber pungli, maka pihaknya terus menggencarkan pengawasan ke sejumlah instansi yang memang disinyalir terdapat adanya pungli.
“Untuk tim saber pungli Kota Tasikmalaya, sesuai perintah presiden untuk melakukan saber pungli. Kita sudah datangi beberapa tempat yang ditenggarai adanya pungukutan liar. Saat ini kami fokus terhadap sekolah-sekolah,” kata Kompol Agus, Kamis (4/8/2022).
Menurutnya, pengawasan dan pemantauan pungli telah dilakukan terhadap 14 sekolah favorit yang ada di Kota Tasikmalaya. Hal tersebut untuk mencegah terjadinya pungli di lingkungan sekolah.
“Kami juga telah melakukan sosialisasi terkait saber pungli. Kami juga melakukan pengawasan ke sekolah terhadap 14 sekolah favorit yang disinyalir bisa terjadinya pungli. Sejauh ini tidak ditemukan adanya praktik pungli di sekolah,” ujar Agus.
Editor : Asep Juhariyono