TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Festival Sepak Bola Usia Dini se-Pulau Jawa Garuda Emas Parahyangan Cup 1 2022 KU 10 dan KU 12 Tahun resmi digelar di Stadion Wiradadaha Kota Tasikmalaya, Sabtu (18/6/2022).
Festival sepak bola usia dini yang memperebutkan piala bergilir Ketua Umum PSSI ini, dibuka secara resmi oleh staf khusus PSSI, Hilman.
Dalam sambutannya, Hilman menyampaikan permohonan maafnya dari Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan yang semula dijadwalkan akan hadir dan membuka secara langsung festival sepak bola usia dini se-Pulau Jawa, tapi lantaran ada pertemuan ke Fifa sehingga tidak bisa hadir.
“Saya mewakili ketua umum menyampaikan permohonan maafnya tidak bisa hadir dan membuka langsung festival sepak bola usia dini se-Pulau Jawa ini,” ujar Hilman.
Ia berpesan kepada seluruh tim yang berlaga di festival sepak bola ini untuk selalu menjunjung tinggi sportivitas.
“Saya besan untuk menjaga sportivitas. Selamat bertanding,” kata dia.
Pembukaan festival sepak bola usia dini Garuda Emas Parahyangan Cup 1 2022 ditandai dengan tendangan pertama yang dilakukan oleh Hilman bersama pembina Payuguban Garuda Emas , Anton Charlian, Ketua Paguron Pajajaran serta tokoh lainnya.
Ketua Panitia Festival Sepak Bola Usia Dini se-Pulau Jawa Garuda Emas Parahyangan Cup 1 2022 Pardamean Gurning mengatakan, jumlah peserta yang akan berlaga dalam event kali ini sebanyak 44 tim dari berbagai daerah di Pulau Jawa.
"Saat ini ada 44 tim yang akan berlaga," ujar Pardamean, Sabtu (18/6/2022).
Pria yang akrab disapa Damee itu mengatakan, festival sepak bola ini sekaligus menjaring pesepak bola yang nantinya akan menjadi penerus persepakbolaan tanah air.
"Ini untuk menggali potensi atlet-atlet muda sepak bola di Pulau Jawa khususnya Tasikmalaya," kata dia.
Pembukaan festival sepak bola dibuka dengan penampilan seni tradisional pencak silat dan marching band dari SMP YPI Alhuda, Peundeuy, Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya.
Editor : Asep Juhariyono