Polsek Indihiang Tangkap 3 Anggota Geng Motor yang Keroyok dan Aniaya Warga di Perum Cisalak

Heru Rukanda
Polsek Indihiang Tangkap 3 Anggota Geng Motor yang Keroyok dan Aniaya Warga di Perum Cisalak Kota Tasikmalaya. (Foto: Ilustrasi)

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Polsek Indihiang Polres Tasikmalaya menangkap 3 anggota geng motor yang melakukan penganiayaan terhadap seorang warga di Simpang 4 Perum Cisalak, Kelurahan Sukamanah, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, Rabu (6/4/2022).

Ke 3 pelaku pengeroyokan dan penganiayaan yang telah diamankan polisi masing-masing berinisial YF (20), RF (19) dan RM (18).

Para pelaku ditangkap disebuah kos-kosan atau indekos di wilayah Cipicung, Kelurahan Tugujaya, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Kamis (7/4/2022).

Kapolsek Indihiang Kompol Didik Rohim Hadi mengatakan, pada Rabu 6 April 2022 sekira pukul 02.30 WIB korban bernama Irpan Iskandar (24) warga Kampung Mancogeh, Kelurahan Nagarasari, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, sepulang bekerja  menggunakan sepeda motor dihadang para pelaku.

Saat itu, korban melintas di daerah Perum Cisalak kemudian ada yang berteriak ke arah korban sehingga korban menengok ke arah belakang dan ternyata korban dikejar oleh 4 motor dan  berhasil disalip oleh para pelaku.

Para pelaku turun dari sepeda motor dan langsung menarik korban dan memukuli korban secara terus menerus menggunakan kepalan tangan, kaki serta menggunakan alat berupa helm.

“Korban mengalami luka bengkak di bagian kepala, robek di bagian bibir atas dan bawah, luka robek di bagian telunjuk tangan kanan serta nyeri bagian rahang,” ujar Didik.

Ia menuturkan, korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Indihiang. Unit reskrim yang menerima laporan kemudian melakukan penyelidikan dengan mencari informasi terkait keberadaan para pelaku.

“Kita lakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memintai keterangan sejumlah saksi-saksi termasuk korban,” kata kapolsek.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network