get app
inews
Aa Text
Read Next : Herdiat-Yana Ajak Kadin Ciamis Kolaborasi Bangun Ekonomi Mandiri untuk Masyarakat

Pemda Kabupaten Ciamis Raih Penghargaan Digital Layanan Keuangan Terbaik ke-2 se-Jawa-Bali

Senin, 23 September 2024 | 19:51 WIB
header img
Pemda Kabupaten Ciamis Raih Penghargaan Digital Layanan Keuangan Terbaik ke-2 se-Jawa-Bali. Foto: Istimewa

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Ciamis kembali mencatat prestasi gemilang dengan meraih peringkat kedua dalam penerapan digitalisasi layanan keuangan untuk wilayah Jawa-Bali. 

Penghargaan tersebut diberikan kepada Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Ciamis dalam Rakornas P2DD 2024 yang diselenggarakan di Kempinski Grand Ballroom, Jakarta, pada Senin (23/09/2024).

Rakornas P2DD tahun ini mengusung tema Digitalisasi Transaksi Pemerintah Daerah untuk Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Daerah. 

Di kategori kabupaten wilayah Jawa-Bali, Kabupaten Buleleng berhasil menduduki peringkat pertama, diikuti oleh Kabupaten Ciamis di posisi kedua, dan Kabupaten Tangerang di posisi ketiga.

Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini. Menurutnya, prestasi ini merupakan hasil kerja keras semua pihak, terutama Tim P2DD Kabupaten Ciamis, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) sebagai koordinator pelaporan, serta dukungan dari Bank Indonesia Tasikmalaya, Bank BJB, dan partisipasi aktif masyarakat Ciamis.

"Apa yang kita capai hari ini tentu berkat kerja keras dari semua pihak. Saya berharap capaian ini bisa terus ditingkatkan pada tahun-tahun mendatang," ujarnya.

Engkus juga menekankan pentingnya digitalisasi dalam pelayanan publik, yang kini menjadi kebutuhan di era perkembangan teknologi modern. Dengan adanya layanan transaksi non-tunai, masyarakat dapat merasakan kemudahan dalam melakukan berbagai transaksi.

“Penghargaan ini membuktikan bahwa semangat percepatan digitalisasi Pemkab Ciamis terus dioptimalkan, baik dalam pelayanan publik maupun implementasi transaksi non-tunai,” jelasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut