get app
inews
Aa Read Next : BI Tasikmalaya Sediakan Uang Baru Rp1,97 Triliun untuk Penukaran Serta Lebaran Idul Fitri 1444 H

Multiplier Effect Pengembangan Sektor Wisata Terhadap Ekonomi, Transportasi dan Perdagangan Jabar

Minggu, 30 Juni 2024 | 20:44 WIB
header img
Multiplier Effect Pengembangan Sektor Wisata Terhadap Ekonomi, Transportasi dan Perdagangan Jawa Barat. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsTasikmalaya.id – Pengembangan sektor pariwisata di Jawa Barat diyakini dapat memberikan dampak multiplier effect yang signifikan terhadap sektor perdagangan, transportasi, dan akomodasi penyediaan makanan minuman.

Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Barat, Muslimin Anwar, menyatakan bahwa struktur perekonomian Jawa Barat saat ini masih didominasi oleh sektor industri pengolahan dengan pangsa sebesar 42 persen dan sektor perdagangan sebesar 15 persen. 

Menghadapi tantangan ketidakpastian global dan pertumbuhan ekonomi yang belum kuat, diperlukan sumber-sumber pertumbuhan ekonomi baru.

“Salah satu sumber pertumbuhan ekonomi baru yang potensial adalah sektor pariwisata,” ungkap Muslimin dalam acara West Java Tourism Talk (WJTT) Vol.2 yang merupakan bagian dari Karya Kreatif Jawa Barat (KKJ) dan Pekan Kerajinan Jawa Barat (PKJB) 2024 di Trans Convention Center Bandung.

Menurutnya, Jawa Barat memiliki 540 wisata alam, 277 wisata budaya, dan 342 desa wisata yang perlu terus dikembangkan.

“Optimalisasi kinerja sektor pariwisata menjadi penting untuk memberikan kontribusi yang signifikan bagi perekonomian Jawa Barat ke depan,” ujarnya.

Acara WJTT Vol.2 bertujuan untuk mendorong optimalisasi sektor pariwisata di Jawa Barat, bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Jawa Barat, dengan tema Pariwisata Jabar: Peluang dan Tantangan. 

Acara ini menghadirkan narasumber dari berbagai kalangan, termasuk Dewan Penasihat GIPI Jawa Barat Hilawan Saleh, Akademisi STP NHI Djoni Sofyan Iskandar, Influencer Pariwisata Ahmad Renaldi, dan pelaku usaha pariwisata Desa Hanjeli, Asep Hidayat.

"Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 300 peserta dari anggota asosiasi, akademisi, pemerintah daerah, pelaku usaha pariwisata, dan masyarakat umum," katanya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut