Sementara itu, Sekda Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan, mengungkapkan, bahwa KKN merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat, bagian dari Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Menurut Ivan, kegiatan KKN ini tidak hanya menjadi wahana bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah, tetapi juga untuk mengasah keterampilan sosial, memperluas wawasan, serta meningkatkan kepedulian terhadap permasalahan di tengah-tengah masyarakat.
"Kalian adalah generasi penerus bangsa yang memiliki peran sangat penting dalam pembangunan Indonesia menuju masa depan yang lebih baik, menuju Indonesia Emas 2045. KKN merupakan salah satu langkah konkret untuk mengasah kemampuan kalian dalam berkontribusi nyata bagi masyarakat dan bangsa," ucap Ivan dalam sambutannya.
Ivan berharap, melalui KKN, mahasiswa dapat belajar langsung dari masyarakat, memahami kondisi dan kebutuhan mereka, serta mencari solusi kreatif dan inovatif untuk mengatasi berbagai permasalahan yang ada.
"Dalam pelaksanaan KKN ini, mahasiswa diharapkan dapat berperan aktif dalam berbagai kegiatan pembangunan di wilayah Kota Tasikmalaya, baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial, maupun lingkungan. Jadilah agen perubahan yang mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat," harap Ivan.
"Bekerjalah dengan penuh semangat, dedikasi, dan tanggung jawab. Ingatlah selalu bahwa apa yang kalian lakukan hari ini akan memberikan kontribusi besar bagi masa depan bangsa kita," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono