get app
inews
Aa Text
Read Next : Muhamad Abdul Wahid Resmi Pimpin PMII Kota Banjar Periode 2024-2025

ORARI Kota Banjar Berbagi Kebahagiaan di Ramadhan dengan Berikan Santunan untuk Anak Yatim

Minggu, 31 Maret 2024 | 19:44 WIB
header img
ORARI Kota Banjar Berbagi Kebahagiaan di Ramadhan dengan Berikan Santunan untuk Anak Yatim. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Kota Banjar, bersama dengan Club Station ORARI Kwarcab Banjar YH1BBS, kembali menunjukkan kepedulian sosial mereka dengan memberikan santunan kepada anak yatim piatu di sekitar Jalan Tentara Pelajar, Kota Banjar, Jawa Barat, selama bulan Ramadhan

Selain itu, mereka juga membagikan takjil gratis kepada para pengguna jalan yang melintas di daerah tersebut. "Kegiatan ini merupakan rutinitas kami setiap bulan Ramadhan," ungkap Ketua ORARI Lokal Banjar, Yana S Bahcyan, pada Minggu (31/3/2024).

Yana menjelaskan bahwa dalam kegiatan ini, mereka memberikan santunan kepada anak yatim piatu. Proses pemberian santunan tersebut melibatkan partisipasi dari anggota ORARI Lokal Banjar dan Club Station Orari Kwarcab Banjar YH1BBS.

Kolaborasi ini terbentuk atas kesadaran bahwa bulan Ramadhan merupakan waktu yang tepat untuk meningkatkan kepedulian sosial terhadap sesama, terutama mereka yang membutuhkan.

"Pada kesempatan ini, kami memberikan santunan kepada 20 anak yatim serta membagikan 400 takjil gratis kepada para pengendara yang melintas di daerah ini," tambahnya.

Yana berharap bahwa kolaborasi ini dapat menjadi teladan dalam kegiatan sosial dan mendorong kepedulian terhadap sesama dalam kehidupan sehari-hari.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut