get app
inews
Aa Read Next : Manuver 5 Partai Politik di Ciamis Menuju Koalisi Besar Menyongsong Pilkada 2024

PKS Gelar Bukber dengan Balon Bupati Tasikmalaya Iwan Saputra, Sinyal Usung Kembali di Pilkada 2024

Rabu, 20 Maret 2024 | 08:29 WIB
header img
PKS Gelar Bukber dengan Balon Bupati Tasikmalaya Iwan Saputra, Sinyal Usung Kembali pada Pilkada 2024. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Firman Suryaman

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Jajaran pengurus DPD PKS Kabupaten Tasikmalaya mengadakan silaturahmi sekaligus buka puasa bersama dengan bakal calon Bupati Tasikmalaya, Iwan Saputra.

Silaturahmi yang berlangsung di halaman belakang rumah Iwan yang asri di Jalan Laswi, Kota Tasikmalaya, berlangsung akrab seolah sedang melangsungkan sebuah reuni.

Pasalnya, pada Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2019 lalu, PKS menjadi salah satu partai pengusung Iwan Saputra untuk bertarung dengan petahana walau akhirnya gagal meraih kemenangan.

Dan seperti diketahui, Iwan secara resmi sudah mendeklarasikan kembali akan maju pada Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024. Deklarasi digelar di kediamannya, beberapa bulan lalu.

"Silaturahmi ini memang ada nuansa mengulang kembali kebersamaan, dan sengaja kami lakukan di bulan suci Ramadan yang penuh berkah ini,” ungkap Ketua Satgas DPD PKS Kabupaten Tasikmalaya, Dedi Kurniawan, seusai silaturahmi, Selasa (19/3/2024) malam.

Disinggung tentang kans PKS kembali secara resmi mengusung sosok Iwan, menurut Dedi sejauh ini belum ada sinyal apa-apa dari DPP. Itu, katanya, bisa dimaklumi karena memang kondisi saat ini masih belum apa-apa.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut