get app
inews
Aa Read Next : Peringati HUT Kodam III Siliwangi, Kodim 0612 Tasikmalaya Gelar Baksos Donor Darah

Teknologi Semakin Pesat, Plt Disdik Kota Tasikmalaya Ucu Anwar Guru Harus Paham Teknologi Informasi

Rabu, 21 Februari 2024 | 19:56 WIB
header img
Teknologi Semakin Pesat, Plt Disdik Kota Tasikmalaya Ucu Anwar: Guru Harus Paham Teknologi Informasi. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Plt Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Tasikmalaya, Ucu Anwar, menegaskan, bahwa dalam menjalankan tugas sebagai pendidik, guru harus dapat menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman yang semakin maju.

Hal tersebut disampaikan Ucu, usai Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2025 sektoral Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya di RM Sambel Hejo, Jalan Mashudi, Kecamatan Tamansari, pada Rabu (21/2/2024).

Menurutnya, para pendidik tidak hanya diharapkan untuk mengikuti, tetapi juga menguasai perkembangan teknologi informasi, guna mendukung peran mereka dalam dunia pendidikan.

"Kemampuan dalam bidang ini harus ditingkatkan. Saat ini, seorang guru harus memiliki pemahaman tentang IT. Tanpa pemahaman tersebut, guru akan tertinggal dari perkembangan zaman," kata Ucu.

Ia menambahkan, pada 2025, guru-guru diharapkan memiliki pemahaman yang mendalam tentang berbagai teknologi agar dapat membimbing generasi mendatang menghadapi tantangan masa depan.

"Dengan demikian, mereka dapat mempersiapkan siswa untuk menghadapi perubahan yang akan terjadi 20 tahun ke depan," tambahnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut