Kapolres Tasikmalaya, AKBP Bayu Catur Prabowo, mengatakan, pihaknya terus berupaya menjalin kemitraan yang erat dengan masyarakat demi meningkatkan keamanan dan kondusivitas lingkungan.
"Salah satu langkah nyata dari upaya tersebut adalah memberikan Pelatihan peningkatan kemampuan Satuan Keamanan Lingkungan (satkamling)," jelas Kapolres.
Menurutnya, keberadaan Satkamling telah menjadi salah satu instrumen penting dalam mewujudkan rasa aman dan nyaman di tengah kehidupan masyarakat.
"Dengan didukung oleh Bhabinkamtibmas yang profesional dan berdedikasi, Satkamling di wilayah Polres Tasikmalaya diharapkan akan semakin efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan," ujar Bayu.
Ia menegaskan, wilayah Kabupaten Tasikmalaya hingga saat ini memang masih dalam situasi aman dan kondusif. Namun begitu, aparat dan masyarakat tidak boleh underestimate, apalagi tahapan Pemilu 2024 saat ini masih berlangsung.
"Satkamling juga boleh dibilang sebagai garda paling dekat dengan masyarakat untuk mengetahui situasi kondisi ditengah-tengah masyarakat," kata Kapolres.
Untuk mencapai situasi yang aman dan kondusif disuatu daerah, lanjut Bayu, terlebih dahulu harus menjaga keamanan di tingkat desa, kemudian kecamatan dan selanjutnya kabupaten.
“Nah di situlah pentingnya kegiatan pelatihan peningkatan kemampuan Satkamling ini, sekaligus juga memberdayakan potensi masyarakat," tandas Bayu.
Kapolres juga berharap kegiatan tersebut dapat membangun rasa percaya dan saling pengertian antara pihak kepolisian dan warga dalam menjaga keamanan bersama, khususnya di wilayah hukum Polres Tasikmalaya.
Editor : Asep Juhariyono