get app
inews
Aa Read Next : Warga Tasikmalaya Wajib Datang Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bale Kota

Tim PGAR dan DeLOGO FIA UI Kolaborasi Wujudkan Birokrasi Bersih dan Melayani di Kota Tasikmalaya

Sabtu, 30 Desember 2023 | 19:33 WIB
header img
Tim PGAR dan DeLOGO FIA UI Kolaborasi Wujudkan Birokrasi Bersih dan Melayani di Kota Tasikmalaya. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Tim PGAR dan DeLOGO, Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI) berkolaborasi mewujudkan birokrasi yang bersih dan melayani di Kota Tasikmalaya.

Program pengabdian FIA UI ini digelar di aula Kecamatan Kawalu, pada Kamis (28/12/2023) dan diikuti oleh 50 peserta yang semuanya merupakan aparatur kelurahan di wilayah Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya. 

Dalam sambutannya, Ketua Departemen Ilmu Administrasi Negara FIA UI, Prof Dr Teguh Kurniawan MSc, mengatakan, mewujudkan birokrasi yang bersih dan melayani merupakan suatu keharusan mendesak dalam mempercepat pembangunan daerah. 

"Birokrasi yang bersih bukan hanya menciptakan 

lingkungan kerja yang etis dan transparan, tetapi juga menjadi pondasi penting untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat," kata Teguh. 

Dalam konteks pemerintahan daerah, lanjut Teguh, urgensi tersebut semakin terasa, karena birokrasi yang bersih tidak hanya meningkatkan efisiensi pelayanan publik, tetapi juga memastikan akuntabilitas penggunaan anggaran. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut