CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - PSSI Askab Ciamis menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) di Aula KONI Ciamis pada Rabu (20/11/2023) malam.
Dalam KLB yang dihadiri oleh pengurus PSSI Asprov Jabar serta Ketua dan pengurus KONI Ciamis, Asep Dedi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PSSI Ciamis periode 2023-2027.
Sementara itu, M Ronald terpilih sebagai Wakil Ketua PSSI Askab Ciamis periode 2023-2027 secara aklamasi.
Asep Dedi, yang juga menjabat sebagai Kadis Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) Ciamis, menggantikan Heri Rafni Kotari, yang masa jabatannya berakhir pada Desember 2022 lalu.
Pengisian jabatan Ketua PSSI Askab Ciamis sempat diisi oleh Herman, pengurus PSSI Asprov Jabar, sebagai caretaker Ketua PSSI Askab Ciamis setelah berakhirnya masa jabatan periode 2018-2022.
Herman menjabat sebagai caretaker Ketua PSSI Askab Ciamis sejak Mei 2023 hingga berlangsungnya KLB pada Rabu (20/12/2023) malam.
Herman mengatakan, tugas sebagai caretaker telah selesai setelah berlangsungnya KLB. Hanya satu orang yang mendaftar untuk posisi ketua dan satu orang lagi untuk wakil ketua, sehingga keduanya terpilih secara aklamasi.
Editor : Asep Juhariyono