get app
inews
Aa Text
Read Next : Mayat Perempuan yang Membusuk di Kawalu Tasikmalaya Korban Pembunuhan? Ini Kata Polisi

Tim Bola Voli Putri dan Putra RSJK Sukses Raih Juara Satu VolleyBall Tournament Dinkes Kota Tasik

Selasa, 21 November 2023 | 19:57 WIB
header img
Tim Bola Voli Putri dan Putra RSJK Sukses Raih Juara Satu VolleyBall Tournament Dinkes Kota Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

Menurut Cecep, para pemain bermain dengan bagus dan penuh semangat dalam laga final tersebut. Terlebih para pemain sudah terbentuk sejak lama. Terutama tim bola putra yang sering mengikuti berbagai turnamen, bahkan pada turnamen terakhir di kejuaraan Bhayangkara Cup Polres Tasikmalaya Kota, mereka berhasil menjadi juara pertama.

"Luar biasa, mereka semangatnya terlihat, tentu urusan kalah dan menang itu belakangan. Di kami memang ada kegiatan tahunan antar internal, bahkan ada lawatan-lawatan kunjungan ke daerah lain, jadi mereka memang sudah terbentuk," ucapnya.

Menanggapi turnamen bola voli yang digelar Dinkes Kota Tasikmalaya, Cecep menyebut, ajang tersebut dinilai bagus sebagai upaya menjalin silaturahmi antar instansi kesehatan.

"Alhamdulillah ini adalah ajang yang bagus. Menurut saya untuk silaturahmi dan memang disela-sela kegiatan dalam bekerja itu ada kegiatan lain," pungkasnya.

Sementara itu, Sekertaris Dinkes Kota Tasikmalaya, Nining Suryaningsih, mengatakan, turnamen bola voli tersebut diikuti oleh 29 tim dengan rincian 15 tim putra 14 tim putri dari seluruh instansi kesehatan, dunia pendidikan yang ada di Kota Tasikmalaya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut