get app
inews
Aa Read Next : Sungai Citanduy Menyusut, Produksi Air di Perumdam Tirta Anom Terganggu

Polsek Tanjungjaya Polres Tasikmalaya Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kemarau

Selasa, 03 Oktober 2023 | 14:13 WIB
header img
Polsek Tanjungjaya Polres Tasikmalaya Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kemarau. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Musim kemarau melanda sejumlah daerah di Indonesia tak terkecuali di Tasikmalaya. Pada musim kemarau ini banyak sumber air yang mengering sehingga warga kesulitan air bersih. 

Untuk membantu warga mendapatkan air bersih, kepolisian pun hadir dengan membawa ribuan liter air untuk masyarakat yang daerahnya kesulitan air bersih. 

Seperti halnya yang dilakukan oleh Polsek Tanjungjaya Polres Tasikmalaya yang memberikan bantuan air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan. Penyaluran bantuan air bersih dipimpin langsung Kapolsek Tanjungjaya, Iptu Jajat Jatnika. di 

Iptu Jajat mengatakan, kegiatan bakti sosial pemberian air bersih ini merupakan sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat yang saat ini tengah kesulitan mendapatkan air bersih pada musim kemarau.

"Kita salurkan air bersih satu tangki sekitar 12 ribu liter. Polri selalu siap membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan, khusus pada musim kemarau ini ialah sulitnya mendapatkan air bersih," kata Iptu Jajat kepada iNewsTasikmalaya.id, Selasa (3/10/2023) pagi.

Ia menyebut, masyarakat sangat antusias untuk mendapatkan air bersih. Saat mobil tiba di lokasi pembagian air bersih, warga langsung berdatangan dengan membawa ember, jerigen kosong dan wadah lainnya yang bisa digunakan untuk menampung air. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut