CIMAHI, iNewsTasikmalaya.id - Korban dugaan keracunan makanan nasi boks acara reses salah satu anggota DPRD Kota Cimahi bertambah. Tercatat, jumlah korban hingga saat ini, Senin (24/7/2023) pagi, sebanyak 230 orang.
Warga yang diduga mengalami keracunan makanan dirawat disejumlah rumah sakit di Kota Cimahi. Dari data tersebut, beberapa korban menjalani rawat inap dan sebagian diperbolehkan pulang karena kondisinya mulai membaik.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi Mulyati mengatakan, hingga pukul 05.00 WIB, warga korban dugaan keracunan yang masuk rumah sakit totalnya mencapai 230 orang. Para korban dirawat di 3 rumah sakit yakni di RS Dustira, RS Mitra Kasih, dan RS Cibabat.
Sebanyak 81 orang masuk RS Dustira. Dari jumlah tersebut, 66 orang menjalani rawat inap, 11 orang tahap observasi di IDG, dan 3 orang diperbolehkan pulang.
Sementara itu, korban yang masuk ke RS Mitra Kasih sebanyak 86 orang. Satu pasien dirujuk, 41 orang rawat inap, 45 orang rawat jalan dan sudah diperbolehkan pulang.
Korban dugaan keracunan makanan lainnya yang tercatat masuk ke RS Cibabat sebanyak 64 orang. Sebanyak 20 orang dirawat inap, 41 orang rawat jalan, dan 3 orang masih menjalani observasi IGD.
Lanjut Mulyati, pihaknya telah memerintahkan puskesmas untuk memastikan kembali semua pasien bergejala untuk dibawa ke rumah sakit.
Editor : Asep Juhariyono