Terkait dengan harga tike pesawat Tasik-Jakarta, Cheka menyebut, pihak Citilink masih menghitungnya. Sebelumnya tarif tiket pesawat Tasik-Jakarta itu sebesar Rp600 ribu dengan harga aftur Rp9 ribu per liter. Namun, saat ini harga aftur naik dua kali lipat kisaran Rp17 ribu hingga Rp18 ribu per liter, sehingga harga tiket pesawat pun tentunya ada perubahan.
“Kami sudah kumpulkan beberapa pihak sebagai calon penumpang tapi memang tidak semua. Harga tiket dulu kan Rp600 ribu dengan harga aftur Rp9 ribu per liter. Sekarang harga aftur kisaran Rp17 ribu sampai Rp18 ribu per liter, tentunya ini akan ada penyesuian,” tuturnya.
“Yang kami usahakan ada emotional price ya, mudah-mudahan harga tiket di bawah satu juta. Mohon doa saja dari semua pihak,” pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono