get app
inews
Aa Read Next : Letkol Kopassus Atang Sutresna Kelahiran Tasikmalaya Gugur, Peluru Fretilin Robek Perut dan Kepala

Satgas Yonif Raider 303 Berikan Layanan Kesehatan Gratis bagi Masyarakat Puncak Papua

Jum'at, 14 Oktober 2022 | 22:27 WIB
header img
Satgas Yonif Raider 303 Berikan Layanan Kesehatan Gratis bagi Masyarakat Puncak Papua. Foto: Yonif Raider 303

PAPUA, iNewsTasikmalaya.id – Satuan Tugas (Satgas) Yonif Raider 303 berikan layanan kesehatan gratis bagi warga Puncak Papua. Selain itu, pasukan TNI Angkatan Darat (AD) ini juga membagikan 100 nasi bungkus kepada warga Ilaga di Kabupaten Puncak, Papua.

Kegiatan bakti sosial dari Satgas Satuan Organik Yonif Raider 303 ini sebagai upaya mengoptimalisasikan kegiatan teritorial di daerah penugasan di Papua.

“Inilah wujud optimalisasi kegiatan kami di wilayah daerah penugasan Papua khususnya di bidang teritorial. Kami akan selalu berbuat yang optimal demi menjaga stabilitas keamanan dan kesejahteraan masyarakat di perbatasan ini,” ujar Dansatgas Yonif Raider 303/SSM Divisi 1 Kostrad Letkol Inf Slamet Faojan, saat kegiatan Jumat Berkah di Pasar Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Jumat (14/10/2022).

Letkol Inf Slamet Faojan mengatakan, kegiatan yang dilakukan Pos Komando Taktis (Kotis) merupakan salah satu program rutin Satgas Yonif R 303/SSM guna mendekatkan diri dan menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat.

“Tentunya kita ingin lebih dekat lagi dengan masyarakat demi menjaga keamanan di Papua,” kata dia.

Hal senada disampaikan Dokter Satgas Yonif Raider 303 Letda Ckm Eka Tarigan yang sekaligus sebagai pimpinan kegiatan Jumat Berkah. Menurutnya, kegiatan bakti sosial ini sebagai salah satu bukti kepedulian satgas yang diwujudkan dalam memberikan pelayanan kesehatan gratis dan membagikan nasi bungkus kepada masyarakat untuk sarapan pagi.

“Kami sangat peduli kepada masyarakat distrik Ilaga. Program rutin Jumat berkah yang kami berikan merupakan salah satu upaya mendekatkan diri kami kepada masyarakat, juga sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat terutama di bidang kesehatan,” tutur Eka Tarigan.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut