get app
inews
Aa Read Next : Jelang Lebaran, Produk Opak Bakar Bojonggambir Tasikmalaya Banjir Pesanan Termasuk dari Kota Besar

Dorong Percepatan Pemulihan Ekonomi UMKM, Ninja Xpress Kenalkan Layanan Ninja Xpress Seller Booster

Sabtu, 24 September 2022 | 13:06 WIB
header img
Dorong Percepatan Pemulihan Ekonomi UMKM, Ninja Xpress Kenalkan Layanan Ninja Xpress Seller Booster. Foto: IST.

JAKARTA, iNewsTasikmalaya.id – Kabar gembira bagi para pelaku Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Perusahaan jasa pengiriman Ninja Xpress kini memperkenalkan layanan Ninja Xpress Seller Booster untuk membantu UMKM dalam setiap tahap pertumbuhan bisnisnya.   

Layanan yang memiliki nilai tambah (value added service) ini merupakan layanan terintegrasi yang terdiri dari Pinjaman Modal, Creative Business Solutions, Ninja Direct, dan Fulfillment dalam membantu pengadaan bahan baku, pemasaran hingga distribusi sehingga UMKM dapat fokus mengembangkan usahanya.

CMO Ninja Xpress Andi Djoewarsa mengatakan, pihaknya memahami bahwa UMKM sudah menghadapi kesulitan dalam menjalankan bisnisnya sehingga menguras banyak waktu, energi, dan biaya. Melalui Ninja Xpress Seller Booster, Ninja Xpress ingin mengantarkan kesuksesan bisnis untuk UMKM dari hulu hingga hilir. Ninja Xpress 

“Setelah berhasil melalui pandemi, UMKM kini menghadapi risiko perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan inflasi, sehingga membutuhkan booster untuk mempercepat laju pemulihan bisnis mereka. Ninja Xpress ingin selalu hadir mendukung UMKM dalam masa yang sulit ini. Selain pengiriman tanpa repot, kami juga memfasilitasi proses bisnis mereka dari hulu ke hilir melalui permodalan, penyediaan bahan baku, pemasaran hingga distribusi barang,” kata Andi dalam keterangan resminya, Sabtu (24/9/2022).

Menurutnya, permodalan dan bahan baku adalah dua masalah utama yang sering dihadapi oleh para pelaku UMKM. Untuk mengatasi masalah ini, lanjut dia, Ninja Xpress bekerja sama dengan berbagai lembaga keuangan seperti Akseleran, Jenius, dan Pinjam Modal untuk membantu UMKM mendapatkan modal tambahan hingga 2 miliar rupiah. 

“Dalam hal pengadaan bahan baku berkualitas, Ninja Xpress menyediakan Ninia Direct, layanan yang menyediakan bahan baku berkualitas dengan harga ekonomis dari luar negeri agar harga produk UMKM bersaing di pasaran. Ninja Direct menyediakan layanan satu pintu pengadaan bahan baku yang mudah, menguntungkan, dan aman dengan pilihan skema dan sistem yang fleksibel sesuai dengan keinginan shipper,” ujarnya. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut