Logo Network
Network

VIDEO: Bacagub Jabar Ilham Habibie Silaturahmi ke Ponpes Idrisiyah, Isi Kuliah Umum di Tasikmalaya

Kristian
.
Rabu, 31 Juli 2024 | 18:24 WIB

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ilham Habibie, bakal calon gubernur (Bacagub) Jawa Barat dari Partai NasDem, mengadakan serangkaian kegiatan di Tasikmalaya pada Rabu (24/7/2024) pagi. Putra sulung Presiden ke-3 RI BJ Habibie ini memulai kegiatan dengan mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Idrisiyah di Jalan Rajapolah, Kelurahan Jatihurip, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya.

Ilham tiba di Ponpes Idrisiyah sekitar pukul 09.18 WIB bersama Ketua Relawan Ilham (RIL) Habibie Jawa Barat, Yuliana Wahid. Kedatangan mereka disambut oleh Pimpinan Ponpes Idrisiyah, Syekh Akbar Muhammad Fathurahman, M.Ag.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat, Ilham dan Syekh Akbar membicarakan tentang pendidikan di pesantren. Ilham juga meminta restu dari Syekh Akbar untuk maju dalam Pilgub Jabar 2024.

Syekh Akbar menyambut baik kedatangan Ilham Habibie dan menekankan pentingnya pemimpin dengan kapasitas intelektual dan spiritual yang dapat mengintegrasikan nilai-nilai Islam yang universal.

"Jawa Barat membutuhkan calon pemimpin yang memahami masyarakatnya, terutama dari sisi keagamaan. Ilham sangat cocok untuk memimpin Jawa Barat," ujar Syekh Akbar.

Syekh Akbar juga memuji antusiasme Ilham terhadap pendidikan pesantren dan diskusi mereka tentang pentingnya membangun sumber daya manusia yang berkualitas, baik dari segi intelektual maupun spiritual.

Ilham Habibie menyatakan kekagumannya terhadap Ponpes Idrisiyah, terutama dengan adanya sekolah atau universitas yang memiliki program studi ekonomi, pendidikan, dan tasawuf.

"Ponpes Tarekat Idrisiyah memiliki visi ke depan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Perlu ada implementasi dan kerja sama agar mahasantri mendapatkan pendidikan yang dapat mengembangkan diri dan lingkungan mereka," jelas Ilham.

Setelah silaturahmi, Ilham mengisi kuliah umum bertema "Pendidikan Pesantren di Era AI: Peluang dan Tantangannya" di Masjid Idrisiyah, yang diikuti oleh 1.500 peserta dari kalangan santri dan mahasantri.

Ilham juga berencana mengunjungi beberapa pesantren lainnya, termasuk Pesantren Persis, Pesantren Sulalatul Huda, dan Pesantren Mama Kujang. Kegiatan di Tasikmalaya akan ditutup dengan kunjungan ke posko atau sentra UMKM pada pukul 17.30 WIB.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.