Logo Network
Network

VIDEO: Dukung Pemkot Tasikmalaya Raih Adipura 2023, Warga Perum Mutiara Citra Benahi Lingkungan

Kristian
.
Senin, 14 Agustus 2023 | 21:52 WIB

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Dukung program Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya untuk meraih Adipura 2023, masyarakat RT 05, RW 012, Perumahan Mutiara Citra, Kelurahan Sukamaju Kidul, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, melakukan pembenahan lingkungan.

Pantauan di lapangan, masyarakat mulai membenahi lingkungan mulai dari halaman rumah, saluran drainase, dan jalan agar tidak ada sampah.

Sarana prasana tempat sampah di depan rumah wargapun terlihat komplit dan tertata dengan rapih. Ditambah dengan hadirnya tanaman, membuat lingkungan terlihat asri dan nyaman.

Ketua RT 05 Perum Mutiara Citra Kota Tasikmalaya, Jajang Arief Najamudin menuturkan, pembenahan lingkungan ini dengan cara swadaya melalui program ke RT-an.

"Pembenahan minimal dibentuk dulu rasa tanggung jawab, minimal depan rumah masing-masing untuk membersihkan sampah, rumput, drainase, agar lebih bersih. Minimal di depan rumahnya sendiri," ucap Arief, Jumat (11/8/2023) petang.

"Taman juga kita benahi. Untuk pohon- pohon produktif dipindahkan ke belakang dan di depan kita tanam bunga-bunga," sambungnya.

Dikatakan Arief, lingkungan yang bersih akan membuat nyaman. Pembenahan lingkungan ini juga sekaligus untuk merayakan Hari Kemerdekaan atau Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78. Lingkungan dihiasi dengan berbagai pernak-pernik hari kemerdekaan.

"Ini merupakan program ke RT-an, kebetulan ada momen Agustusan, kita langsung eksekusi. Selain ketertiban, kenyamanan, keindahan, lingkungan yang bersih pasti akan membuat kita nyaman," ujar dia.

Arief menyebut, semua masyarakat mendukung dengan kegiatan tersebut. Hal itu, dibuktikan dengan masyarakat yang ikut serta dalam menjaga lingkungan sekitarnya.

"Kita penyampaiannya edukasi ke warga, cara mengajaknya kita secara lebih dekat. Dan alhamudlilah, semua mendukung," ucapnya.

Sekertaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tasikmalaya, Fery Arif Maulana, mengapresiasi pembenahan lingkungan yangn dilakukan warga Perum Mutiara Citra Kota Tasikmalaya.

Menurutnya, ini menjadi suatu bentuk inovasi dan bentuk terobosan dari masyarakat dalam mendukung program pemerintah dalam meraih adipura tahun 2023.

"Saya dari DLH Kota Tasikmalaya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya. Ini suatu bentuk inovasi dan suatu bentuk terobosan dari masyarakat untuk mendukung program adipura dan memang ini juga ada tema RT Siaga Adipura," ucap Fery.

Ia berharap, contoh yang baik dalam membenahi lingkungan ini dapat menginspirasi lingkungan lainnya yang ada di wilayah Kota Tasikmalaya. “Mudah-mudahan ini menjadi suatu niat baik dari daerah-daerah lain juga dan bisa mengikuti hal serupa yang ada di sini," ucapnya.

Fery menambahkan, pihaknya akan mendukung pembenahan lingkungan tersebut dengan membentuk bank sampah yang memang di Perum Mutiara Citra Kota Tasikmalaya belum terbentuk.

"Nanti kita akan mensupport dengan membentuk bank sampah, karena di sini bank sampah kelihatannya belum ada. Budidaya magot maupun kompos juga belum ada," ungkapnya.

Fery berharap, dengan kesadaran yang dimiliki masyarakat dalam menjaga kebersihan bisa mengurangi beban sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Ciangir.

"Kita berharap sampah itu bisa berkurang dari sumbernya. Mudah-mudah itu akan berkurang juga terhadap volume sampah yang akan dibuang ke TPA Ciangir," pungkasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.