TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Dua tahun tidak ada perayaan HUT RI akibat pandemi Covid-19, relawan Ganjar Pranowo dan ratusan warga Desa Nangewer, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar) menggelar lomba panjat pinang di areal pesawahan, Kamis (18/8/2022).
Warga mengaku sangat senang dengan perlombaan panjat pinang yang diadakan ini, karena sudah merindukan perayaan Hari Kemerdekaan ke-77, setelah dua tahun tidak pernah diadakan perayaan di desanya.
Semarak perayaan HUT RI ke-77 yang digelar Desganjar Kabupaten Tasikmalaya, di Desa Nangewer, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya ini saat dinantikan oleh warga kampung.
Kendati perayaan Hari Kemerdekaan RI diadakan di tengah areal pesawahan dan di bawah terik matahari, namun hal itu tidak menyurutkan ratusan relawan Ganjar dan warga untuk datang mengikut lomba panjat pinang.
Setiap kelompok atau tim panjang pinang dibatasi hanya lima orang dari setiap desa yang terdiri dari 10 desa, dan diberi waktu selama tiga menit. Jika tim gagal naik, maka akan dilanjutkan oleh tim lainnya.
Namun jika tim berhasil naik ke atas, maka hanya diperbolehkan mengambil sebanyak 5 amplop yang digantung di atas pinang, yang didalamnya sudah ditulis nama barang sebagai hadiah.
“Lomba panjat pinang ini berbeda dengan biasanya, karena semua hadiahnya tidak digantung di atas, tapi hanya ditulis nama barangnya dalam amlop di atas. Hal ini dilakukan agar hadiah tidak rusak,” ujar Ketua Tim 7 Desganjar Kabupaten Tasikmalaya, Asep Cahya Waluya.
Lomba panjat pinang ini memperebutkan hadiah utama berupa satu buah mesin cuci. Bagi para peserta yang pertama mengambil bendera di puncak pohon pinang diberi hadiah uang tunai Rp250 ribu.
Dalam lomba panjat pinang ini dibutuhkan kekompakan tim untuk menyusun strategi bagaimana caranya bisa naik ke puncak. Setiap tim harus benar-benar menempatkan anggotanya siapa yang berada di paling bawah, kedua, ketiga, keempat dan kelima atau puncak. Anggota yang lebih kuat tentunya harus ditempatkan paling bawah karena harus menahan empat orang di atasnya selama 3 menit.
“Perlombaan ini dalam rangka memperingti 17 Agustus sebagai Hari Ulang Tahun (HUT) Ri ke-77. Kegiatan ini didukung oleh ketua tim desganjar pusat, dan warga sangat antusias mengikuti perlombaan dan tentunya mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden tahun 2024,” kata dia.
Salah seorang peserta lomba panjat pinang, Imam (20) warga Kampung Cihalisan, Desa Nangewer, adalah peserta yang berhasil naik pertama langsung mendapat hadiah Rp250 ribu karena dapat mengambil bendera merah putih yang dikibarkan di puncak.
“Kesulitan di atas karena sangat licin. Pohon pinang dibalut oli, gajih (lemak), setemplet, dan tim hanya 5 orang. Alhamdulillah, bisa pertama naik karena bagian bawahnya kokoh, karena itu adalah kuncinya, jadi yang bawah harus kuat karena menahan beban empat orang di atas,” ujarnya.
Editor : Asep Juhariyono