TASIKMALAYA, iNews.id - Polres Tasikmalaya Kota terus menggenjot capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Tasikmalaya. Petugas berseragam coklat tersebut bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya untuk membuka gerai-gerai vaksinasi di areal publik.
Seperti halnya vaksinasi Covid yang dilaksanakan di sekitar Taman Kota Tasikmalaya pada Rabu (27/10/2021). Selain masyarakat umum, peserta vaksinasi juga datang dari kalangan pelajar dan santri dari SMP IT Ihya Assunah Paseh, Kota Tasikmalaya.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari kurniawan mengatakan, pihaknya setiap hari melaksanakan vaksinasi Covid untuk membantu pemerintah dalam mencapai target herd immunity.
“Target kita hari ini 500 orang. Vaksin yang digunakan vaksin sinovac dengan target 50 persen untuk dosis pertama,” kata Aszhari kepada wartawan di lokasi vaksinasi Covid, Rabu (27/20/2021).
Dikatakan Aszhari, pihaknya juga melakukan vaksinasi secara jemput bola ke tengah-tengah masyarakat bekerjasama dengan para petugas atau vaksinator dari masing-masing puskesmas di Kota Tasikmalaya.
“Jadi memang ada beberapa tim di puskesmas itu untuk melakukan vaksinasi. Vaksinasi di puskesmas tetap dilayani, dan vaksinasi digerai juga dilakukan,” ucapnya.
“Untuk pelaksanaannya, masing-masing polsek dan kecamatan menjemput masyarakat yang belum divaksin untuk mengikuti vaksinasi di tempat vaksinasi,” sambung perwira dengan melati dua di pundaknya tersebut.
Ia menambahkan, capaian vaksinasi di Kota Tasikmalaya masih di bawah 50 persen, sehingga pihaknya bersama instandi terkait berupaya untuk menggenjot capaian vaksinasi di Kota Tasikmalaya.
“Kita kejar target 50 persen hingga akhir bulan ini untuk menurunkan level dari PPKM level 3 ke PPKM level 2,” pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono