Ulama Tasikmalaya: Pilkada Damai Bukti Kedewasaan Masyarakat

Indra Sanjaya
Ulama Tasikmalaya: Pilkada Damai Bukti Kedewasaan Masyarakat. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto, langsung menemui sejumlah tokoh agama dan ulama di Kabupaten Tasikmalaya usai pemungutan suara Pilkada Serentak 2024, Kamis (28/11/2024) malam.

Ade Sugianto mengunjungi pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Sukahideung, KH Ii Abdul Basyit, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Tasikmalaya, KH Acep Thohir, serta Ketua PCNU Kabupaten Tasikmalaya, KH Atam Rustam, di Pondok Pesantren Sukamanah.

Kunjungan tersebut bertujuan meminta dukungan para ulama untuk menjadi penyejuk di tengah masyarakat pasca pelaksanaan Pilkada.

"Alhamdulillah, pelaksanaan Pilkada Kabupaten Tasikmalaya berjalan damai, aman, dan kondusif," ujar Ade, Jumat (29/11/2024).

Meski begitu, ia mengakui masih terdapat gesekan kecil di lapangan yang perlu segera dipulihkan untuk menjaga stabilitas. 

"Kami bersilaturahmi kepada para pemuka agama untuk memohon agar para kiai menjadi penyejuk dan menjembatani silaturahmi antar masyarakat pendukung demi bersama-sama kembali membangun Tasikmalaya," jelasnya.

Ade juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, mulai dari masyarakat, kontestan, pendukung, partai politik, hingga tim kampanye, atas peran mereka dalam menjaga suasana Pilkada yang damai.

"Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, para tokoh ulama, kontestan, partai politik pengusung, dan tim kampanye yang telah menyukseskan Pilkada Serentak 2024 dengan baik," tuturnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network