get app
inews
Aa Text
Read Next : Dirikan Posko Gabungan, BPBD Kota Tasikmalaya Siap Layani Pemudik Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025

Tim Rescue Ganjal Ban Siap Bantu Pemudik di Tasikmalaya

Selasa, 25 Maret 2025 | 13:02 WIB
header img
Antisipasi Kemacetan dan Kecelakaan Lalu Lintas jelang arus mudik Lebaran 2025, Polres Tasikmalaya, menyiapkan Tim Rescue Ganjal Ban.Foto: istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Antisipasi Kemacetan dan Kecelakaan Lalu Lintas jelang arus mudik Lebaran 2025, Polres Tasikmalaya, menyiapkan Tim Rescue Ganjal Ban.

Tim ini menjadi mitra polisi dalam membantu pengendara yang kesulitan melintas di tanjakan dan curam sepanjang jalur Salawu Tasikmalaya.

Sebanyak 10 orang dilatih menjadi petugas khusus untuk membantu kendaraan yang mengalami kendala saat melewati Tanjakan Bohong di jalur Salawu.

Kasat Lantas Polres Tasikmalaya, AKP Iwan Sujarwo, menjelaskan bahwa tim ini telah dibekali rompi khusus serta alat ganjal ban yang terbuat dari kayu dan ditandai warna kuning agar mudah dikenali.

"Tim Rescue Ganjal Ban di Tanjakan bohong sudah kami siagakan. Ada 10 orang mereka dilengkapi rompi dan peralatan," kata Iwan Sujarwo, Selasa (25/3/2025).

Tim akan beroperasi selama periode arus mudik, yaitu mulai tujuh hari sebelum Lebaran hingga tujuh hari setelah Lebaran, tepatnya dari Senin (24/3/2025) kemarin hingga Selasa (7/4/2025) mendatang.

Mereka ditempatkan di Tanjakan Bohong yang terkenal berbahaya karena memiliki kemiringan yang curam meskipun sekilas terlihat landai," katanya.

"Mereka disiagakan di Tanjakan Bohong karena memang jalan tersebut sangat bahaya. Jalan ini sepintas tidak terlihat curam, tapi kenyataannya sangat tajam dan curam," ujarnya.

AKP Iwan Sujarwo menegaskan bahwa para petugas tidak diperbolehkan meminta imbalan apalagi memaksa pengendara yang dibantu saat mengalami kesulitan.

Pihak kepolisian juga telah menyiapkan perhatian khusus bagi mereka sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya. "Insyaallah kita siapkan perhatian bagi mereka. Nanti pada waktunya," ujarnya.

"Tim akan berjaga secara bergantian selama 24 jam untuk memantau situasi lalulintas di Tanjakan Bohong," tambahnya.

Dengan adanya Tim Rescue Ganjal Ban ini, diharapkan arus mudik Lebaran 2025 di Tasikmalaya, khususnya di jalur Tanjakan Bohong, Kecamatan Salawu dapat berjalan aman dan lancar.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut