get app
inews
Aa Text
Read Next : Harga Sembako di Ciamis Naik Jelang Lebaran, Pemkab Pastikan Stok Aman

Gerakan Pangan Murah di Ciamis Diserbu Warga, Harga Lebih Terjangkau

Kamis, 13 Maret 2025 | 14:29 WIB
header img
Gerakan Pangan Murah berlangsung di halaman UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Dishub Ciamis. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Febrian Libelvalen.

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id – Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar Gerakan Pangan Murah untuk menekan inflasi dan membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau.

Kegiatan ini berlangsung di halaman UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Dishub Ciamis, Kelurahan Benteng, Kecamatan Ciamis, pada Kamis (13/3/2025).

Pasar murah ini menyediakan berbagai produk pangan, seperti beras, minyak goreng, telur, daging, serta olahan ikan, ikan segar siap goreng, hingga sayuran.

Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis, Andang Firman Triyadi, menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari operasi pasar murah untuk mengantisipasi inflasi.

“Ini adalah salah satu upaya Pemkab Ciamis bersama Bulog, pelaku agribisnis, dan UMKM untuk memenuhi pasokan pangan masyarakat dengan harga terjangkau,” ujar Andang.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut