get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Ciamis Musnahkan Ribuan Surat Suara Rusak dan Berlebih untuk Pilkada 2024

Forum Jurnalis Galuh Bagikan 350 Nasi Kotak, Ajak Warga Dukung Pilkada Damai di Ciamis 2024

Sabtu, 23 November 2024 | 06:40 WIB
header img
Forum Jurnalis Galuh Bagikan 350 Nasi Kotak, Ajak Warga Dukung Pilkada Damai di Ciamis 2024. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Febrian Valen

Dalam kesempatan ini, Fepi menyampaikan apresiasi kepada para donatur yang telah berkontribusi mendukung program FJG Peduli Sesama. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang.  

“Kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur atas dukungan mereka. Semoga kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi komunitas lain untuk lebih peduli terhadap sesama,” kata Fepi.   

Fepi juga menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama masa Pilkada berlangsung. Dengan kerja sama dari seluruh elemen masyarakat, diharapkan Pilkada Serentak 2024 dapat berjalan dengan lancar dan damai.  

“Mari bersama-sama kita wujudkan Pilkada yang aman, damai, dan sukses. Selain berbagi, ini juga menjadi tanggung jawab kita sebagai warga untuk menjaga kondusivitas daerah,” tutupnya.  

Aksi sosial ini tidak hanya menjadi momentum berbagi kebahagiaan tetapi juga sebagai ajakan untuk membangun kesadaran bersama akan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mendukung Pilkada yang damai dan demokratis.  

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut