get app
inews
Aa Read Next : Plaza Asia Tasikmalaya Bersinergi dengan Pemkot Salurkan Bantuan ke Warga dalam Program Bageur

Bawaslu Kota Tasikmalaya Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif untuk ASN Jelang Pilkada 2024

Selasa, 15 Oktober 2024 | 22:53 WIB
header img
Bawaslu Kota Tasikmalaya Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif untuk ASN Jelang Pilkada 2024. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Menyongsong Pilkada Serentak 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tasikmalaya mengadakan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Selasa (15/10/2024). 

Acara yang berlangsung di Ballroom Hotel Aston Inn, Kecamatan Cipedes, ini dihadiri oleh perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, BKPSDM, Kesbangpol, serta seluruh camat di Kota Tasikmalaya.

Dalam kegiatan tersebut, para ASN juga turut mendeklarasikan komitmen netralitas mereka pada Pilkada Serentak 2024. Sosialisasi ini bertujuan untuk mengingatkan ASN agar tidak terlibat dalam kampanye politik atau mendukung pasangan calon kepala daerah, baik untuk Pilwalkot Tasikmalaya maupun Pilgub Jabar.

Koordinator Divisi Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Kota Tasikmalaya, Enceng Fuad, menekankan pentingnya acara ini sebagai upaya memberikan pemahaman kepada ASN mengenai peran mereka dalam menjaga netralitas selama Pilkada.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan regulasi yang melarang ASN terlibat dalam kampanye atau kegiatan apapun yang menguntungkan atau merugikan pasangan calon,” jelas Enceng.

Ia menjelaskan, bahwa sosialisasi tersebut baru tahap awal dan akan berlanjut dengan mengundang kelompok ASN lainnya, seperti para guru PNS yang belum diundang pada kesempatan ini. 

“Ke depan, kita akan melibatkan seluruh ASN di tingkat OPD yang belum sempat hadir dalam kegiatan ini,” tambahnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut