Perwira Pengawas (Pawas) Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Hendi, membenarkan adanya pembobolan di SDN Argasari. Ia mengatakan pihaknya telah menerima laporan dan langsung menindaklanjuti dengan melakukan pengecekan di lokasi bersama dua personel dari Polsek Cihideung.
"Kami menerima laporan tentang pembobolan di SDN Argasari. Dua personel dari Polsek Cihideung sudah melakukan pengecekan di TKP," kata Iptu Hendi.
Polres Tasikmalaya Kota juga berkoordinasi dengan Tim Inafis untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Menurut keterangan kepala sekolah, lima laptop sudah dilaporkan hilang, tetapi belum ada detail lebih lanjut mengenai barang-barang lain yang mungkin juga hilang. Saat ini data masih dicari oleh pihak sekolah," tambahnya.
Iptu Hendi menyebut, proses identifikasi masih berlangsung untuk mengetahui bagaimana pelaku masuk dan keluar dari sekolah. Ia menduga pelaku lebih dari satu orang, mengingat beberapa CCTV di lokasi juga telah dirusak dan dibuang ke kebun.
"Melihat situasinya, kemungkinan pelaku lebih dari satu orang. Beberapa CCTV diambil dan dibuang ke kebun. Kami menemukan dua kamera di sana," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono