get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Ciamis Musnahkan Ribuan Surat Suara Rusak dan Berlebih untuk Pilkada 2024

PD IGRA Kabupaten Ciamis Gelar Milad ke-22 dengan Workshop dan Santunan Guru

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:36 WIB
header img
PD IGRA Kabupaten Ciamis Gelar Milad ke-22 dengan Workshop dan Santunan Guru. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Febrian Valen

Selain itu, rangkaian acara Milad juga diwarnai dengan kegiatan sosial, seperti pemberian santunan kepada para guru serta aksi donor darah. 

Tating menambahkan, kegiatan tersebut menjadi wujud kepedulian IGRA terhadap kesejahteraan para tenaga pendidik dan kontribusi nyata untuk masyarakat.

Turut hadir dalam acara tersebut, Bunda PAUD Kabupaten Ciamis, Yulia Sari Sutisna, yang memberikan ucapan selamat dan apresiasi kepada IGRA atas peran aktifnya dalam meningkatkan mutu pendidikan anak usia dini.

“Selamat Milad ke-22 untuk IGRA. Semoga Allah SWT selalu melimpahkan keberkahan bagi seluruh guru Raudhatul Athfal di Kabupaten Ciamis,” ucap Yulia. 

Ia menyoroti pentingnya peran IGRA dalam membangun fondasi pendidikan yang kokoh selama lebih dari dua dekade.

Yulia juga mencatat peningkatan signifikan dalam Angka Partisipasi Kasar (APK) PAUD di Kabupaten Ciamis, yang meningkat dari 32,07% pada 2023 menjadi 45,56% pada 2024. 

“Ini adalah hasil kerja keras kita semua, termasuk IGRA, dalam memajukan pendidikan anak usia dini,” tuturnya.

Ia mengajak seluruh pihak untuk terus menjalin kolaborasi guna memperbaiki kualitas layanan PAUD di Ciamis. 

“Mari kita saling berbagi ide dan memperkuat sinergi agar anak-anak kita mendapatkan pendidikan terbaik,” pungkas Yulia.

Dengan berbagai kegiatan positif ini, IGRA Kabupaten Ciamis terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan dan membangun karakter generasi bangsa yang berakhlak mulia.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut