get app
inews
Aa Text
Read Next : Medan Berat, Personel TNI-Polri Evakuasi Mobil Logistik Pilkada 2024 di Cipatujah Tasikmalaya

Warga Tasikmalaya Awas Kena Tilang! Ini 7 Sasaran Operasi Patuh Lodaya 2024

Jum'at, 12 Juli 2024 | 11:26 WIB
header img
Warga Tasikmalaya Awas Kena Tilang! Ini 7 Sasaran Operasi Patuh Lodaya 2024. Foto: dok. iNewsTasikmalaya.id

Berikut ini 7 Sasaran Operasi Patuh Lodaya 2024 yang dilansir dari akun Instagram Satlantas Polres Tasikmalaya Kota pada Jumat (12/7/2024):

1. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor yang menggunakan ponsel saat berkendara. 

2. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor yang masih di bawah umur. 

3. Pengemudi atau pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari 1 (satu) orang. 

4. Pengemudi atau pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI dan pengemudi atau pengendara kendaran bermotor roda 4 yang tidak menggunakan safety belt. 

5. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor yang mengkonsumsi / berada dalam pengaruh alkohol. 

6. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor yang melawan arus. 

7. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor yang berkendara melebihi batas kecepatan.

Operasi Patuh Lodaya 2024 diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan keselamatan berlalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan di jalan raya. 

Selama Operasi Patuh Lodaya 2024 berlangsung, masyarakat diimbau untuk selalu mematuhi aturan dan berkendara dengan penuh kehati-hatian.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut