Dicky menuturkan, apa yang tadi disampaikan Satgas Pilkada 2024 DPC Partai Demokrat Kota Tasikmalaya itu perihal survei yang harus semakin bagus.
"Tetep ketentuannya ada dari DPP pusat. Mudah-mudahan tahapan-tahapan itu segera kami ketahui, baik PKB maupun Demokrat. Harapannya mudah-mudahan ini juga diinformasikan kepada para balon lainnya, biar mereka punya ukuran sehingga politik kita bisa sehat," pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Satgas Pilkada DPC Partai Demokrat Kota Tasikmalaya, Irfan Ramdani, mengungkapkan, untuk penjaringan semuanya diserakan ke DPD dan DPP. DPC sendiri sudah mengirimkan enam nama ke DPD Provinsi Jawa Barat.
"Maka untuk keputusan final semua ada di DPP yang menentukan. Kita tidak terlibat hal itu karena hanya menyerahkan ke DPD Jabar hasil penjaringan," ujar Irfan.
Menurutnya, DPC Partai Demokrat sangat menghormati para kandidat yang telah mendaftar ke partai berlambang bintang mercy tersebut.
"Kami menghormati kader internal dan eksternal yang telah mendaftar, maka semua yang mengikuti proses penjaringan di kita telah kami serahkan berkasnya ke DPD dan DPP," tandas Irfan.
Editor : Asep Juhariyono