TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ketua Umum PPP, Mardiono, menyampaikan apresiasi dan kebahagiannya atas laporan tentang kerja sama politik angata koalisi PPP, PAN, dan Demokrat dengan Partai Gerindra untuk Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024.
Ketum PPP itu langsung menelepon Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, H Amir Mahpud, setelah koalisi yang terbangun mengusung kader PPP, Cecep Nurul Yakin sebagai calon bupati.
Dalam pembicaraan melalui sambungan telepon tersebut, Mardiono, mengungkap kebahagiannya usai adanya penandatangan kerja sama Koalisi Tasikmalaya Maju dengan Gerindra.
Hal ini disampaikan oleh H. Amir Mahpud melalui juru bicaranya, Usman Kusmana. Menurut Usman, bahwa setelah acara deklarasi koalisi, Plt Ketum PPP menelepon H. Amir Mahpud.
"Iya, tadi Ketum PPP menelepon bapak (H.Amir Mahpud) dan menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasinya bahwa PPP bisa bekerja sama dengan Gerindra dan diberi amanah untuk mengusung Cecep sebagai calon bupati dengan wakilnya dari Gerindra," ungkap Usman, Selasa (28/5/2024).
Dikatakan Usman, bahwa dalam pembicaraan antara kedua tokoh nasional tersebut, kerja sama PPP dengan Gerindra disebutkan wajib dilakukan dibanyak daerah lainnya di Jawa Barat.
Editor : Asep Juhariyono