get app
inews
Aa Text
Read Next : Sensasi Bermain Bola di TPSA Ciangir Kota Tasikmalaya

7 Pejabat Eselon III Kota Tasikmalaya Bersaing Duduki Kekosongan Jabatan Kepala Dinas PPKBP3A

Selasa, 14 Mei 2024 | 19:30 WIB
header img
Sekda Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) sudah mengantongi 7 calon pejabat eselon II yang lolos administrasi.

Seperti diketahui, saat ini BKPSDM Kota Tasikmalaya sedang melakukan seleksi pengisian kekosongan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBP3A).

Kekosongan itu akibat kepala dinas sebelumnya Hj Nunung Kartini, memasuki masa pensiun beberapa bulan lalu.

Hal itu diakui Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya (Sekda) Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan, bahwa pihaknya telah menyelesaikan seleksi administrasi dalam tahap seleksi penjaringan pejabat tersebut.

"Kemarin, ada 9 pelamar dan lolos seleksi administrasi ada 7 orang. Saat ini mereka memasuki tahap selanjutnya yakni assesment dan penulisan makalah," jelas Ivan kepada wartawan di Bale Kota Tasikmalaya, Selasa (14/5/2024).

Ivan menambahkan, semua 7 peserta yang lolos seleksi tahap pertama merupakan pejabat eselon III di Pemkot Tasikmalaya. Mereka pun saat ini menduduki jabatan mulai dari jabatan Camat, Kepala Organisasi, Sekretaris Dinas dan lainnya.

"Selanjutnya kalau tahapan kedua sudah selesai, akan dilakukan seleksi wawancara oleh panitia pelaksana. Kemungkinan secara daring, tapi bagaimana situasi nantinya," tambah Ivan.

Karena kebutuhan mendesak untuk pengisian kekosongan jabatan, lanjut Ivan, seleksi akan dilakukan dengan waktu cepat dengan menghasilkan kualitas pejabat eselon II nantinya.

"Kalau nantinya ada hari libur, prosesnya oleh pansel terus berjalan. Karena mendesak untuk mengisi kekosongan dinas tersebut," ujar Ivan.

Saat ini, proses open biding atau seleksi eselon II hanya dilakukan untuk pengisian dinas PPKBP3A. Sedangkan, untuk pengisian kekosongan pejabat Kepala Dinas Pendidikan dan Dinas Sosial akan dilakukan pergeseran pejabat eselon II yang ada.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut