SUBANG, iNewsTasikmalaya.id – Bus pariwisata yang membawa rombongan siswa SMK Lingga Kencana terguling di turun Ciater, Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024) malam.
Dari video yang beredar di media sosial, banyak korban dalam musibah kecelakaan bus hari ini di Subang.
“Bus jatuh, kayakanya rem blong di depan Hotel Lembah Sarimas, korbanya banyak, berjatuhan. Mohon doanya untuk para korban yang meninggal,” ujar Aep, seorang pedagang di lokasi kejadian.
Dalam video tersebut, tampak para korban tergeletak di pinggir jalan. Warga pun berjibaku membantu mengevakuasi para korban kecelakaan bus tersebut. Banyak korban yang terjepit badan bus yang terguling.
Hingga kini, belum dapat dipastikan berapa banyak jumlah korban jiwa dan luka-luka dari kejadian kecelakaan bus yang membawa rombongan siswa SMK Lingga Kencana tersebut.
Narno, salah seorang warga di sekitar lokasi kecelakaan menyebut, bus melaju dari atas dan diduga rem blong. "Rem blong katanya. Bus dari atas," ujar Narno.
Proses evakuasi para korban masih dilakukan oleh petugas. Para korban dievakuasi ke puskesmas dan RSUD Subang.
Sementara itu, menurut Kadihub Subang Asep Setia Permana, bahwa korban tewas diperkirakan mencapai 10 orang.
"Korban (meninggal) kurang lebih 10 orang. Di dalam bus ada dua orang lagi yang terjepit. Kita angkat dulu busnya," ucap Asep, seperti dikutip iNewsJabar.
Editor : Asep Juhariyono