get app
inews
Aa Text
Read Next : Muhamad Abdul Wahid Resmi Pimpin PMII Kota Banjar Periode 2024-2025

11 Wajah Baru Anggota DPRD Kota Banjar Hasil Pemilu 2024, Ini Daftar Namanya

Jum'at, 03 Mei 2024 | 12:02 WIB
header img
11 Wajah Baru Anggota DPRD Kota Banjar Hasil Pemilu 2024, Ini Daftar Namanya. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar, Jawa Barat, telah menetapkan 30 calon anggota legislatif (caleg) terpilih dari hasil pemilu 2024.

Salah satu dari 30 caleg terpilih tersebut diketahui berhasil melalui jalur yang mengejutkan dan akan menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat di Kota Banjar.

Dia adalah Yani Subekti Permana, caleg terpilih dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di daerah pemilihan Banjar 1, yang mencakup Kecamatan Banjar dan Purwaharja.

Yani terpilih menjadi wakil rakyat melalui jalur hoki karena berhasil memperoleh hanya 420 suara. Jumlah tersebut merupakan yang terkecil di antara caleg terpilih yang resmi ditetapkan oleh KPU Kota Banjar.

"Alhamdulillah, berkat dukungan masyarakat, saya berhasil terpilih. Kunci kesuksesan ini adalah silaturahmi yang luas," ungkap Yani pada Jumat (3/5/2024).

Meskipun dalam kontestasi politik kemarin, Yani mengakui tidak mengeluarkan biaya politik yang besar untuk menjadi caleg DPRD Kota Banjar.

"Biaya politik pasti ada, namun tidak harus besar. Dengan perhitungan yang matang dan silaturahmi yang kuat, saya berhasil mencapai target, hanya membutuhkan biaya seadanya," jelasnya.

Dengan strategi tersebut, Yani Subekti Permana berhasil terpilih dan menambah kursi PPP di DPRD Kota Banjar untuk periode 2024-2029.

"Dengan terpilihnya saya, PPP mendapatkan tambahan 1 kursi di DPRD Banjar. Semoga saya dapat menjalankan amanah ini dengan baik sebagai wakil rakyat," ucapnya.

Dari 30 caleg terpilih tersebut, 19 di antaranya merupakan petahana, sementara 11 lainnya adalah wajah baru. 

Berikut adalah daftar caleg petahana yang berhasil terpilih:

1. Dadang Ramdhan Kalyubi (Golkar) 3.198 suara.

2. Sutopo (Golkar) 3.501 suara.

3. Sudarsono (Golkar) 2.685 suara.

4. Tata Muhtaruddin (Golkar) 2.638 suara

5. Ade Komara (Golkar) 1.863 suara

6. Hartono (Golkar) 1.962 suara

7. Rossi Hernawati (Gerindra) 1.685 suara

8. Jojo Juarno (Gerindra) 2.321 suara

9. Sutarno (Gerindra) 2.505 suara

10. Tri Pamudji Rudianto (PDIP) 1.897 suara

11. Dalijo (PDIP) 2.384 suara

12. Ating (PDIP) 1.708 suara

13. Cecep Dani Sufyan (PKS) 1.358 suara

14. Gun Gun Gunawan (PKB) 1.576 suara

15. Annur (PKB) 1.269 suara

16. Hendri Purnomo (Hannura) 1.868 suara

17. Iwa Kartiwa (Hannura) 1.949 suara

18. Esson Ambarita (Nasdem) 1.922 suara

19. Husin Munawar (PAN) 1.399 suara.

Caleg terpilih dari wajah baru:

1. Deni Herdiandi (Gerindra) 2.380 suara

2. Irma Bastaman (Demokrat) 845 suara

3. Arrasid Ridlo Muharom (PDIP) 920 suara

4. Emay Siti Muludjum (Golkar) 2.975 suara

5. Yani Subekti Permana (PPP) 420 suara

6. Muhammad Jamaluddin Al-Ghoni (PKB) 888 suara

7. Budi Kusmono (PKS) 1.962 suara

8. Ngadimin (PDIP) 1.360 suara.

9. Soni Sondaris (PPP) 2.227 suara

10. Adam Faisal Nur Samsi (PKS) 920 suara, 

11. Nasanto (PDIP) 946 suara.

Demikian 30 daftar caleg terpilih baik dari petahanan maupun wajah baru yang akan bertugas menjadi wakil rakyat di DPRD Kota Banjar.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut