TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Pada malam H+2 Lebaran 2024, Jumat (12/4/2024), terjadi kepadatan lalu lintas di Jalur Gentong, Kabupaten Tasikmalaya. Hingga pukul 21.31 WIB, volume kendaraan yang mayoritas berasal dari arah Timur menuju Bandung (Tasikmalaya-Bandung) terus meningkat secara signifikan.
Andre (35), seorang pemudik asal Ciamis, menjadi salah satu dari banyak pemudik yang terjebak dalam kemacetan tersebut. Dia berencana melakukan perjalanan ke wilayah Bandung, Jawa Barat.
"Mudik dari Ciamis ke Bandung. Tadi berangkat jam 4 sekarang sudah jam 9 baru sampai Lingkar Gentong," ujar Andre.
Andre mengungkapkan, biasanya perjalanan dari Ciamis ke Bandung tidak memakan waktu lama. Namun, kali ini ia menghabiskan waktu lebih dari biasanya.
"Dari Ciamis udah lima jam baru sampai sini (Gentong). Biasanya paling cuma 3 jam," tambahnya.
Menurut Andre, kemacetan tidak hanya terjadi di Jalur Gentong, tetapi juga di Ciamis sendiri, di mana volume kendaraan sudah mulai padat.
"Dari Ciamis juga sudah macet, sudah mulai terlihat menuju arah Barat kebanyakan," jelasnya.
Editor : Asep Juhariyono