get app
inews
Aa Read Next : Mayat Perempuan Warga Ciamis yang Ditemukan di Citanduy Tasikmalaya Dibawa ke RS Sartika Asih

Polri Peduli Literasi, Bhabinkamtibmas Polsek Cihideung Tasikmalaya Dorong Minat Baca Anak

Rabu, 17 Januari 2024 | 08:35 WIB
header img
Polri Peduli Literasi, Bhabinkamtibmas Polsek Cihideung Polres Tasikmalaya Kota Dorong Minat Baca Anak. Foto: dok. Polsek Cihideung

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Dalam upaya meningkatkan literasi di kalangan anak-anak usia dini, Bhabinkamtibmas Polsek Cihideung, Polres Tasikmalaya Kota, melaksanakan kegiatan sambang ke Taman Kanak-Kanak (TK). 

Kegiatan ini merupakan bagian dari inisiatif Polri peduli literasi yang bertujuan memberikan pengetahuan tentang tugas kepolisian kepada anak-anak usia dini dan mendorong minat membaca.

Pada kegiatan sambang ini, Bhabinkamtibmas tidak hanya memberikan penjelasan tentang peran dan tugas kepolisian kepada anak-anak TK, tetapi juga melibatkan mereka dalam kegiatan membaca buku cerita

Buku-buku cerita tersebut sebelumnya telah diberikan sebagai sumbangan oleh Polri, sebagai bagian dari upaya untuk mendukung literasi di masyarakat.

"Sebelumnya kami memang memberikan buku-buku ke masyarakat, salah satunya ke anak-anak. Ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap budaya literasi untuk meningkatkan minat baca anak," ujar Kapolsek Cihideung AKP Erustiana, Rabu (17/1/2024).

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut